Desain Pembelajaran Berbasis Proyek dalam Ekosistem Ubiquitous Learning Mata Kuliah Wajib Kurikulum Bahasa Indonesia pada Universitas Muhammadiyah Pringsewu
DOI:
https://doi.org/10.33084/anterior.v23i1.6230Keywords:
ekosistem ubiquitous learning, MKWK bahasa Indonesia, pembelajaran berbasis proyek, proyek citizenAbstract
Penelitian ini bertujuan untuk mendeskripsikan desain pembelajaran berbasis proyek dalam ekosistem ubiquitous learning pada mata kuliah MKWK Bahasa Indonesia yang berkolaborasi dengan MKWK Pancasila. Desain pembelajaran dalam sistem ubiquitous learning, yakni sebuah ekosistem atau lingkungan belajar yang setiap hari didukung oleh perangkat mobile dan Embedded Computer (tablet, ipad, dan lain-lain) serta menggunakan jaringan wireless sehingga dosen dan mahasiswa dapat melaksanakan pembelajaran di mana saja tanpa terikat tempat dan waktu. Hal tersebut sejalan dengan misi keilmuan Universitas Muhammadiyah Pringsewu, khususnya Program Studi yang di antaranya menyelenggarakan pendidikan dan pembelajaran yang berpusat pada peserta didik dan memanfaatkan teknologi digital, yakni Learning Management System (LMS). Data dalam penelitian ini berupa rancangan desain pembelajaran berbasis proyek dalam ekosistem ubiquitous learning. Sumber data penelitian ini ialah buku modul panduan pembelajaran dan Rencana Pembelajaran Semester (RPS) MKWK Bahasa Indonesia TA 2023/2024. Pengumpulan data dilakukan dengan teknik kaji pustaka dan dokumentasi. Teknik analisis data dilakukan dengan tahapan kegiatan: (1) merumuskan tujuan analisis deskripsi, (2) membuat konsep dan operasionalisisasi dengan menelaah data, (3) menginput data, dan (4) menafsirkan data. Berdasarkan hasil analisis data diperoleh informasi bahwa pembelajaran berbasis proyek citizen dalam lingkungan ekosistem ubiquitous learning mencakupi beberapa langkah yang diterapkan, yakni: mengidentifikasi masalah dan memilih masalah, mengumpulkan informasi, mengembangkan portofolio kelas, menyajikan portofolio kelas, dan merefleksi hasil pengalaman belajar. Setiap langkah didukung dengan pemanfaatan LMS atau Google Classroom untuk memfasilitasi mahasiswa.
Downloads
References
Budimansyah, D. 2009. Inovasi Pembelajaran Project Citizen (1st ed., Vol. 1). Program Studi Pendidikan Kewarganegaraan Sekolah Pascasarjana Universitas Pendidikan Indonesia.
Cárdenas-Robledo, L.A., Peña-Ayala, A., Ubiquitous Learning: A Systematic Review, Telematics and Informatics (2018), doi: https://doi.org/10.1016/j.tele.2018.01.009
Direktorat Belmawa. 2023. Panduan Program Bantuan Pengembangan Model Pembelajaran Mata Kuliah Wajib pada Kurikulum Pendidikan Tinggi Berbasis Proyek. Jakarta: Kemdikbud Ristek.
Fajri, I., Yusuf, R., dan Yusoff, M. Z. M. 2021. Model Pembelajaran Project Citizen sebagai Inovasi Pembelajaran dalam Meningkatkan Keterampilan Abad 21. Jurnal Hurriah: Jurnal Evaluasi Pendidikan dan Penelitian, 2 (3), 105-118, https://garuda.kemdikbud.go.id/documents/detail/2306149
Indarti. 2016. Implementing Project-Based Learning (PBL) in Final Collection to Improve the Quality of Fashion Design Student. Invotec, XII (1), 22-30. https://doi.org/10.17509/invotec.v12i1.4500
Joenaidy, A. M. 2019. Konsep dan Strategi Pembelajaran di Era Revolusi Industri 4.0. (J. Awanie, Ed.). Yogyakarta: Laksana.
Nizam. 2023. Sosialisasi Kepdirjen Dikti Mata Kuliah Wajib Kurikulum. Diakses pada 30 November 2023, dari https://sevima.com/penguatan-mata-kuliah-wajib-pada-kurikulum-pendidikan-tinggi-mkwk/
Rahayu, T. S., & Indrajit, R. E. 2020. Belajar Semudah Klik Membangun Ekosistem Ubiquitous Learning dalam Konsep Merdeka Belajar (edisi kesatu). Yogyakarta: Andi.
Keputusan Dirjen Dikti Kemdikbud RI Nomor 84/E/KPT/2020 tentang Pedoman Pelaksanaan Mata Kuliah Wajib pada Kurikulum Pendidikan Tinggi
Saylendra, N. P. 2017. Peningkatan Berpikir Kritis Mahasiswa Melalui Model Pembelajaran Project Citizen. Civics: Jurnal Pendidikan Pancasila dan Kewarganegaraan, 2(1) , 38-44, https://www.researchgate.net/publication/354995350
Sugiyono. 2009. Metode Penelitian Kuantitatif, Kualitatif, dan R&D. Bandung: Alfabeta.
Downloads
Published
How to Cite
Issue
Section
License
Copyright (c) 2024 Izhar, Fatahillah, Rahma Faelasofi
This work is licensed under a Creative Commons Attribution-ShareAlike 4.0 International License.
All rights reserved. This publication may be reproduced, stored in a retrieval system, or transmitted in any form or by any means, electronic, mechanical, photocopying, recording.