KOMPETENSI GURU PENDIDIKAN AGAMA ISLAM DALAM MENYUSUN PERANGKAT PEMBELAJARAN DI KALIMANTAN TENGAH
Islamic Education Teachers’ Competence In Compiling Learning Tools In Kalimantan Tengah
DOI:
https://doi.org/10.33084/anterior.v22i1.4066Keywords:
Kompetensi, Guru, Pendidikan Agama IslamAbstract
Tujuan penelitian ini adalah (1) Mendeskripsikan kompetensi guru Pendidikan Agama Islam (PAI) dalam merumuskan indikator pencapaian kompetensi. (2) Mendeskripsikan kompetensi guru dalam mengembangkan materi pelajaran. (3) Mendeskripsikan kompetensi guru dalam merumuskan penilaian hasil belajar.
Metode penelitian ini menggunakan metode deskriptif dengan pendekatan kuantitatif. Teknik pengumpulan data dengan dokumentasi dan wawancara. Sampel penelitian sebanyak 500 guru PAI yang tersebar di Kabupaten Kapuas, Kotawaringin Timur dan Barito Selatan. Analisis data menggunakan statistik deskriptif dalam bentuk persentase dan Rata-rata.
Hasil penelitian diperoleh bahwa : (1) kompetensi guru Pendidikan Agama Islam (PAI) dalam merumuskan indikator pencapaian kompetensi memperoleh nilai sebesar 68,65 termasuk kategori cukup.( 2) Kompetensi guru PAI dalam mengembangkan materi pelajaran memperoleh nilai sebesar 78,38 masuk kategori baik. (3) Kompetensi guru PAI dalam merumuskan instrument evaluasi HOTS memperoleh nilai sebesar 72,24 berada kategori baik.
Downloads
References
Direktorat Jenderal Guru dan Tenaga Kependidikan Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan, 2018, Buku Penilaian Berorientasi Higher Order Thingking Skills Program Peningkatan Kompetensi Pembelajaran Berbasis Zonasi.
Direktorat Jenderal Pendidikan Dasar dan Menengah, 2017, Panduan Penilaian oleh Pendidik dan Satuan Pendidikan Sekolah menengah Atas, Jakarta.
Djemari Mardapi, 2017, Pengukuran, Penilaian dan Evaluasi Pendidikan, Yogyakarta: Parama Publishing.
Helmawati, 2019, Pembelajaran dan Penilaian Berbasis HOTS, Bandung: Remajarosdakarya.
Kunandar, 2007, Guru Profesional: Implementasi Kurikulum Tingkat Satuan Pendidikan dan Sukses dalam Sertifikasi Guru, Jakarta: Raja Grafindo Persada.
Ukhti Filia, Sarjuni, Ghofar Shidiq, 2019, Keterampilan Guru Dalam Mengembangkan RPP (Studi Kasus di SMA Negeri 1 KarangTengah, Conference on Islamic Studies (CoIS )
Undang-Undang Nomor 14 Tahun 2005 Tentang Guru dan Dosen.
Downloads
Published
How to Cite
Issue
Section
License
Copyright (c) 2022 Gito Supriadi, Abdul Azis
This work is licensed under a Creative Commons Attribution-ShareAlike 4.0 International License.
All rights reserved. This publication may be reproduced, stored in a retrieval system, or transmitted in any form or by any means, electronic, mechanical, photocopying, recording.