Morfologi Telur Ascaris Lumbricoides Dengan Menggunakan Pewarnaan Hematoksilin Eosin

Morphology Of Worm Eggs Ascaris lumbricoides with Hematoxylin Eosin Stain

Authors

  • Darmadi Darmadi Universitas Abdurrab
  • Joeyi Dikna Universitas Abdurrab

DOI:

https://doi.org/10.33084/bjmlt.v5i1.4433

Keywords:

Morfologi, Telur, Ascaris lumbricoides, Hematoksilin eosin

Abstract

Penyebab utama kasus kecacingan di Indonesia adalah Ascaris lumbricoides. Sehingga diperlukan pemeriksaan berupa identifikasi dalam menanggulangi kasus kecacingan ini, salah satu medianya yaitu dengan melakukan teknik pewarnaan. Metode umum yang digunakan dalam pemeriksaan telur cacing selama ini menggunakan reagen eosin 2%. Hematoksilin eosin merupakaan zat warna yang umumnya digunakan pada pewarnaan jaringan yang akan menghasilkan warna biru terang pada inti sel dan warna merah pada sitoplasma. Hematoksilin eosin adalah gabungan dari dua zat warna yang bersifat asam dan basa. Tujuan dari penelitian ini untuk mengetahui kemampuan zat warna Hematoksilin eosin dengan metode natif dalam mengidentifikasi telur cacing Ascaris lumbricoides dan melihat kejelasan morfologi telur cacing. Hasil penelitian yang didapat dari 5 kali pengulangan menunjukkan bahwa Hematoksilin eosin dapat membedakan antara telur cacing dan kotoran disekitarnya dan memberikan hasil yang jelas terhadap lapisan morfologi telur cacing Ascaris lumbricoides dengan lapisan albumin yang bergelombang berwarna ungu tua, hialin berwarna ungu muda, vitelin berwarna ungu tua dan morulla berwarna kecoklatan. Hal ini dapat disimpulkan bahwa identifikasi telur cacing Ascaris lumbricoides dapat dilakukan dengan pewarnaan Hematoksilin eosin.

Downloads

Download data is not yet available.

Author Biographies

Darmadi Darmadi, Universitas Abdurrab

Joeyi Dikna, Universitas Abdurrab

References

Ardina, R., dan Sherly, R. 2018. Morfologi Eosinofil Pada Apusan Darah Tepi Menggunakan Pewarnaan Giemsa, Wright, Dan Kombinasi Wright-Giemsa. Jurnal Surya Medika, Volume 3 (2), Halaman 5-12.

Ariyadi, T., dan Suryono, H. 2017. Kualitas Sediaan Jaringan Kulit Metode Microwave Dan Conventional Histoprocessing Pewarnaan Hematoxylin Eosin. Jurnal Labora Medika, 1(1), 7-11.

Chan, J. K. C. 2014. The Wonderful Colors Of The Hematoxylin-Eosin Stain In Diagnostic Surgical Pathology. International Journal of Surgical Pathology, 22(1), 1-21.

Fairbairn,.D., B. I. P. 2018. The Lipid Components In The Vitelline Membrane Of Ascaris lumbricoides Eggs. Journal Of Biochemistry And Physiology, 33, 130–134.

Karnila. 2020. Albumin. Artikel Ilmiah Repository Universiry of Riau, 30–38.

Kartini, S., dan Angelia, E. 2021. Pemanfaatan Air Perasan Buah Bit (Beta vulgaris. L) Sebagai Reagen Alternatif Pemeriksaan Telur Cacing Ascaris lumbricoides. Jurnal Proteksi Kesehatan, 10(1), 20-25.

Kartini, S., Oktaviani, I., dan Amira. 2021. Lysis Test of Ascaris lumbricoides Eggs After Giving Ethanol Extract of Chinese Ketepeng Leaves (Cassia alata L.). Jurnal Proteksi Kesehatan, 9(2), 9–15.

Maulida, A. 2016. Perbedaan Kualitas Sediaan Telur Cacing Gelang (Ascaris lumbricoides, Linnaeus 1758) Menggunakan Pewarnaan Eosin Dan Giemsa. Skripsi. Program Studi DIV Analis Kesehatan. Semarang.

Mokobi, F. 2021. Hematoxylin And Eosin Stain (H and E stain or HE stain). Artikel Microbe Notes.

Regina, M. P., Halleyantoro, R., dan Bakri, S. 2018. Perbandingan Pemeriksaan Tinja Antara Metode Sedimentasi Biasa Dan Metode Sedimentasi Formol-Ether Dalam Mendeteksi Soil-Transmitted Helminth. 7(2), 527-537.

Wahyuni, Fitria Idris, M. Gustav Satriadistfa Septiadi, Pitriani, C. S. H. 2020. Verifikasi Metode : Analisa Pewarnaan Umum Histopatologi Hematoxylin dan Eosin Modifikasi untuk Negri Bodies Rabies. 67-74.

Wibowo, Satrio., R M. A. 2019. Alat Pengukur Warna Dari Tabel Indikator Universal Ph Yang Diperbesar Berbasis Mikrokontroler Arduino. Jurnal Edukasi Elektro, 3(2), 99–109.

Dosen Teknologi Laboratorium Medik Indonesia, 2018. Parasitologi Teknologi Laboratorium Medik. EGC. Jakarta.

Peckham, M. (2014). At a Glance Histologi. Erlangga. Jakarta.

Fajrina, S. N., Ariyadi, T., dan Nuroini, F., 2018. Gambaran Kualitas Sediaan Jaringan Hati Menggunakan Larutan Fiksatif NBF 10 % dan Alkohol 70 % pada Pewarnaan HE ( Hematoksilin-Eosin). Prosiding Mahasiswa Seminar Nasional Unimus, 1, 60-65.

Ula, Rosana., N. 2018. Identifikasi Telur Ascaris lumbricoides Pada Pencernaan Ikan Lele (Clarias dumbo) Yang Dijual Di Pasar Legi Kabupaten Jombang. Karya Tulis Ilmiah Sekolah Tinggi Ilmu Kesehatan Insan Cendikia Medika Jombang, 1–69.

Downloads

Published

2022-10-30

How to Cite

Darmadi, D., & Dikna, J. (2022). Morfologi Telur Ascaris Lumbricoides Dengan Menggunakan Pewarnaan Hematoksilin Eosin : Morphology Of Worm Eggs Ascaris lumbricoides with Hematoxylin Eosin Stain. Borneo Journal of Medical Laboratory Technology, 5(1), 335–340. https://doi.org/10.33084/bjmlt.v5i1.4433