Meningkatkan Hasil Belajar Fisika Siswa Kelas XII Menggunakan Media Peraga Bandul Magnetik Pada Model Pembelajaran Inquiry

Improving Physics Learning Outcomes For Class XII Students Using Magnetic Pendular Display In The Inquiry Learning Model

Authors

  • Suhardi Suhardi SMA NEGERI 1 DUSUN TENGAH

DOI:

https://doi.org/10.33084/suluh.v7i2.3400

Keywords:

Hasil Belajar, Bandul Magnetik, Model Pembelajaran Inquiry

Abstract

Penelitian ini dilakukan karena dilatar belakangi oleh tidak optimalnya capaian hasil belajar siswa, khususnya untuk materi-materi yang bersifat abstrak. Ketidak optimalan hasil belajar ini terjadi akibat proses pembelajaran yang masih berpusat pada guru, kurangnya pemanfaatan media belajar, serta kurang dilibatkannya pengalaman siswa dalam mengkonstruksi pengetahuannya. Untuk mengatasi hal tersebut peneliti memanfaatkan media pembelajaran berupa media peraga bandul magnetik yang diseting pada pembelajaran inquiry dengan harapan hasil belajar siswa dapat mengalami peningkatan.

Penelitian ini dibatasi hanya pada materi Gaya Lorentz untuk pelajaran Fisika di Kelas XII MIPA-2 SMAN 1 Dusun Tengah dengan model penelitian,  Penelitian Tindakan Kelas (PTK). Target pencapaian peningkatan hasil belajar adalah 70% nilai ketuntasan klasikal dengan ketuntasan minimal (KKM) 65.

Penelitian ini dilaksanakan dalam 2 (dua) siklus dengan hasil belajar yang bervariasi. Pada siklus I hasil belajar secara klasikal yang dicapai adalah 51,4% dengan rata-rata nilai capaian 61,7, sedangkan pada siklus II hasil belajar secara klasikal yang dicapai adalah 94,3% dengan rata-rata nilai capaian 73,2. Dari hasil tersebut dapat disimpulkan bahwa pemanfaatan media peraga bandul magnetik pada model pembelajaran inquiry dapat meningkatkan hasil belajar Fisika khususnya siswa kelas XII SMAN 1 Dusun Tengah.

Downloads

Download data is not yet available.

Author Biography

Suhardi Suhardi, SMA NEGERI 1 DUSUN TENGAH

References

Kemendikbud, 2015. Model-model Pembelajaran (Diktat bahan Pelatihan K13), Direktorat Pembinaan SMA. Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan: Jakarta.
Setiawan dan Bambang. 2011. Pengaruh Penggunaan Multimedia dalam Pembelajaran Kooperatif terhadap Prestasi Belajar Siswa. Tesis, Pascasarjana Universitas Mataram.
Setiawan, M Andi dan Agung Riadin. 2021. Meningkatkan Hasil Belajar Ipa Peserta Didik Dengan Bimbingan Teman Sebaya Berbasis Nilai-Nilai Huma Betang. JBKI (Jurnal Bimbingan Konseling Indonesia. 6:1 (27-31).
Setiawan. 2012. Pemanfaatan Multimedia pada Pembelajaran Kooperatif sebagai Upaya Meningkatkan Prestasi Belajar Fisika. Laporan PTK, SMA Negeri 5 Kota Bima.
Setyawan dan Sigit. 2013. Nyalakan Kelasmu, PT Gramedia Widiasarana Indonesia, Jakarta.
Setyawan Dedy dan Agung Riadin. 2020. Implementasi Model Pembelajaran Direct Instruction (DI) Berbantuan Media Audiovisual Untuk Meningkatkan Hasil Belajar IPA Pada Peserta Didik Kelas V SDN-1 Langkai Palangka Raya. Pedagogik: Jurnal Pendidikan. 15:1(1-9).
Trianto. 2009. Mendesain Model Pembelajaran Inovatif Progresif, Kencana, Jakarta.
Winataputra, Udin S, 2008, Teori Belajar dan Pembelajaran, Universitas Terbuka, Jakarta.
Zainul, A. dan Nasoetion, N., 1993. Penilaian Hasil belajar, Jakarta: Dirjen Dikti, Depdikbud.

Downloads

Published

2022-03-31

How to Cite

Suhardi, S. (2022). Meningkatkan Hasil Belajar Fisika Siswa Kelas XII Menggunakan Media Peraga Bandul Magnetik Pada Model Pembelajaran Inquiry: Improving Physics Learning Outcomes For Class XII Students Using Magnetic Pendular Display In The Inquiry Learning Model. Suluh: Jurnal Bimbingan Dan Konseling, 7(2), 30–37. https://doi.org/10.33084/suluh.v7i2.3400