Penerapan Model Pembelajaran Take And Give Berbantuan Media Menjemur Kaos Berbasis Permainan Edukatif Untuk Meningkatkan Hasil Belajar Matematika Kelas II-A di SDN-5 Panarung Palangkaraya Tahun Pelajaran 2016/2017.
DOI:
https://doi.org/10.33084/pedagogik.v13i1.722Keywords:
Hasil Belajar Matematika, Model Pembelajaran Take and Give, Permainan Edukatif, Media Menjemur KaosAbstract
Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui: (1) Aktivitas belajar peserta didik dalam pembelajaran Matematika pada penerapan model pembelajaran Take and Give berbantuan media menjemur kaos berbasis permainan edukatif, dan (2) Peningkatan hasil belajar Matematika setelah penerapan model pembelajaran Take and Give berbantuan media menjemur kaos berbasis permainan edukatif.
Jenis penelitian ini adalah Penelitian Tindakan Kelas (PTK).Subjek penelitian adalah peserta didik kelas II-A di SDN-5 Panarung Palangkaraya yang berjumlah 29 orang peserta didik yang sekaligus dijadikan sampel penelitian.Pengumpulan data menggunakan observasi dan tes, sedangkan untuk teknik analisis data menggunakan teknik analisis ketuntasan klasikal dan individual.
Dari hasil penelitian disimpulkan bahwa: (1) Aktivitas peserta didik sangat baik dalam pembelajaran Matematika pada penerapan model pembelajaran Take and Give berbantuan media menjemur kaos berbasis permainan edukatif. Peserta didik berperan aktif, termotivasi, saling bekerjasama dengan meningkatkan kosentrasi dan kecepatan berpikir selama proses pembelajaran pada siklus I. Adapun hasil pengamatan aktivitas guru pada proses pembelajaran yang dilakukan oleh pengamat 1 dan pengamat 2 selama proses pembelajaran Matematika pada siklus I rata-rata aspek aktivitas guru yaitu 3,74 dengan kriteria sangat baik dan rata-rata aspek aktivitas peserta didik yaitu 3,55 dengan kriteria sangat baik, dan (2) Ada peningkatan hasil belajar belajar Matematika peserta didik setelah penerapan model pembelajaran Take and Give berbantuan media menjemur kaos berbasis permainan edukatif. Hal ini ditunjukkan dengan hasil belajar yang dilihat melalui skor rata-rata kelas pada siklus I yaitu 82 dengan kriteria tercapai dan memenuhi KKM 65, mencapai persentase ketuntasan belajar peserta didik secara klasikal yaitu 100%, dengan kriteria ketuntasan klasikal 85%. Dengan ini maka dapat disimpulkan bahwa ada peningkatan hasil belajar Matematika setelah menerapkan model pembelajaran Take and Give berbantuan media menjemur kaos berbasis permainan edukatif.
Downloads
References
Sanjaya, Wina. (2012). Media Komunikasi Pembelajaran.Jakarta:Kencana Prenadamedia Group.
Siregar, Eveline dan Hartini, Nara.(2014). Teori Belajar dan Pembelajaran. Bogor: Ghalia Indonesia.
Susanto, Ahmad. (2013). Teori Belajar dan Pembelajaran diSekolah Dasar. Jakarta: Kencana Prenada Media Group.
Taniredja, Tukiran, dkk. (2010). Penelitian Tindakan Kelas Untuk Pengembangan Profesi guru. Bandung: Alfabeta, CV.
Downloads
Published
How to Cite
Issue
Section
License
Authors who publish with this journal agree to the following terms:
- Any article on the copyright is retained by the author(s).
- The author grants the journal, right of first publication with the work simultaneously licensed under a Creative Commons Attribution License that allows others to share work with an acknowledgment of the work authors and initial publications in this journal.
- Authors are able to enter into separate, additional contractual arrangements for the non-exclusive distribution of published articles of work (eg, post-institutional repository) or publish it in a book, with acknowledgment of its initial publication in this journal.
- Authors are permitted and encouraged to post their work online (e.g., in institutional repositories or on their websites) prior to and during the submission process, as can lead to productive exchanges, as well as earlier and greater citation of published work.
- The article and any associated published material is distributed under the Creative Commons Attribution-ShareAlike 4.0 International License