This is an outdated version published on 2023-06-09. Read the most recent version.

Pelatihan Penyusunan Program Bimbingan Konseling Bagi Mahasiswa Prodi Bimbingan Dan Konseling FKIP Universitas Muhammamdiyah Palangkaraya

Authors

  • Esty Safithry muhammadiyah university of palangkaraya
  • Karyanti Karyanti university muhammadiyah of palangkaraya

DOI:

https://doi.org/10.33084/bijaksana.v1i1.5211

Keywords:

program, bimbingan, konseling

Abstract

Program bimbingan dan konseling merupakan bagian yang terpadu dari keseluruhan program pendidikan di sekolah. Sebagai bagian yang terpadu, program bimbingan dan konseling di arahkan kepada upaya untuk memfasilitasi siswa asuh mengenal dan menerima dirinya sendiri serta lingkungannya secara positif dan dinamis, dan mampu mengambil keputusan yang bertanggung jawab, mengembangkan dan mewujudkan diri secara efektif dan produktif, sesuai peranan yang diinginkan di masa depan serta menyangkut upaya memfasilitasi peserta didik agar mampu mengembangkan potensi dirinya atau mencapai tugas-tugas perkembangannya. Peserta didik sebagai individu yang sedang berada dalam proses perkembangan ke arah yang lebih matang dan mandiri memerlukan bimbingan dan konseling karena mereka masih kurang memiliki pemahaman atau wawasan tentang dirinya dan lingkungannya juga pengalaman dalam menentukan arah kehidupannya. Selain itu terdapat keyakinan proses perkembangan individu tidak selalu berlangsung secara mulus, atau bebas dari masalah. Dengan kata lain, proses perkembangan itu tidak selalu berjalan dalam alur linier, lurus, atau searah dengan potensi, harapan dan nlai-nilai yang dianut. Untuk itulah perlu disusun suatu program bimbingan dan konseling yang dirancang secara baik agar mampu menfasilasi individu kearah kematangan dan kemandirian, yang meliputi aspek pribadi, sosial, belajar, dan karir. Dalam kelompok diskusi dan pelatihan nampak peserta pelatihan serius mencoba menyusun program bimbingan dan konseling dari program tahunan, semesteran, bulanan, mingguan dan harian. Masing masing kelompok mendiskusikan agar program tersebut terwujud dan dapat diaplikasikan. Dari pelatihan ini harapanya peserta pelatihan ketika melakukan magang dapat menyusun program dengan benar dan baik sesuai dengan assesment yang dilakukan dari kelas yang diampu.

Downloads

Download data is not yet available.

Published

2023-06-09

Versions

How to Cite

Safithry, E., & Karyanti, K. (2023). Pelatihan Penyusunan Program Bimbingan Konseling Bagi Mahasiswa Prodi Bimbingan Dan Konseling FKIP Universitas Muhammamdiyah Palangkaraya. Bijaksana: Jurnal Pengabdian Masyarakat, 1(1), 24–28. https://doi.org/10.33084/bijaksana.v1i1.5211